Menghilangkan Goresan pada Interior dan Ekterior Mazda

by Mazdacar 28. September 2013 14:06

Baret atau Goresan adalah musuh setiap pemilik mobil. Apapun lokasinya, goresan membuat kita merasa menjadi tidak nyaman dan bahkan cukup emosional apabila goresan itu terjadi bukan karena kita. Pada kesempatan ini kita akan membahas tip sederhana untuk menghilangkan goresan baik di ekterior dan interior.

Goresan Eksterior

Goresan pada ekterior pada dasarnya terjadi di bagian tubuh mobil (cat) atau bagian selain body mobil seperti grill, bemper, hingga velg. Berikut adalah apa yang harus Anda lakukan

  • Bersihkan goresan dengan air.
  • Perhatikan apakah goresan sudah melukai coat mobil. Jikalau belum, maka penggunaan sealer sudah cukup. Sealer bermacam macam ada yang memberi nama auto tip coat (berbentuk spidol), ada yang menamakan Scratch remover, atau ada yang menamakan polish 
  • Apabila goresan sudah membuat mobil memiliki warna yang berbeda misal jekong akibat kerikil maka hal yang dilakukan adalah melakukan compound, filler, dipolish, kemudian di wax
solusi paling mudah adalah diterapi di bengkel body, tetapi tentu anda harus merogoh kantong setidaknya 200 ribu hingga jutaan rupiah. Apabila anda iingin berhemat dapat memesan self polish kit dari merk-merk ternama seperti 3M, Maguier, dan yang lain.
 

Goresan Interior dan Kaca

Apabila anda mengalami goresan interior seperti pada dashboard, plastik, atau lapisan kaca. Hal yang harus anda lakukan adalah menerapinya berhati-hati. Goresan interior seperti pada kursi n panel-panel tidak dapat dengan mudah dihilangkan. Berikut adalah tips untuk menghilangkan goresan interior dan kaca

  • Apabila kaca, maka anda bisa menggunakan pembersih kaca dan juga penghilang goresan kaca. Apabila goresan cukup dalam anda dapat mengampelasnya dengan ampelas yang halus. Setelah itu bisa diberi terapi penghilang goresan kaca.
  • Apabila interior yang tergores adalah panel maka yang terpenting aadalah melakukan filler terhadap goresan, hindari mengampelas panel karena akan membuat interior menjadi belang walaupun anda bisa menyemirnya tetapi tetap akan terlihat tulang-tulang panel. Apabila panel tergores maka saran kami adalah membersihkannya dengan all purpose cleaner, kemudian memfillernya dengan tool tip yang memiliki wara sejenis dengan panel, kemudian menyemirnya untuk mengaburkan goresan
  • Apabila kaca lampu yang tergores maka anda dapat mengampelasnya, memberikan filler berupa pasta (pasta gigi atau pasta penghilang goresan kaca lampu ), kemudian memberikan sealer tip coat body. Cara lain adalah memberikan stiker transparan di lampu anda 

Demikian tips singkat menghilangkan atau menyembunyikan goresan mazdamu, silahkan mencoba dan mari berdiskusi jika ada pertanyaan.

Tags:

Mazda Tips

blog comments powered by Disqus

Powered by BlogEngine.NET 2.5.0.6

Hosted on Windows Azure Windows Azure Cloud Computing

 

Mazda Car Youtube

Mazda Car Youtube adalah kanal video khusus bagi pecinta Mazda, Subscribe dan like videonya sekarang dengan mengunjungi Channel Youtube kami

Image result for mazda channell

Twitter

Month List